Prima Salam Kunjungi Warga Terdampak Kebakaran, Wacanakan Hydrant di Tiap Kampung

 


Palembang_ realnewssumatera.co

Warga Jalan H. Ryacudu, Lorong Suasana, RT 27 RW 04, Kelurahan 8 Ulu, Kecamatan Jakabaring, menyambut kedatangan Wakil Wali Kota Palembang, Prima Salam, beserta jajarannya, Sabtu (22/2/2025) sore. Meski duka masih menyelimuti mereka akibat kebakaran yang melalap tiga rumah dan satu tempat ibadah pada Jumat (21/2/2025) pukul 23.30 WIB akibat korsleting listrik, warga tetap berusaha tegar.

Dalam kunjungannya, Prima Salam memberikan dukungan moral kepada warga yang tengah menghadapi cobaan tersebut. “Kita petik hikmahnya atas cobaan ini. Insyaallah, ada hikmah besar di balik kejadian ini,” ujar Prima Salam menyemangati warga.

Sebagai umat beragama, lanjutnya, sudah menjadi kewajiban untuk saling membantu, terlebih kepada mereka yang sedang mengalami musibah. “Kita turut merasakan kesedihan mereka. Pemerintah juga memberikan bantuan berupa layanan kesehatan, kepengurusan dokumen penting, uang Rp 10 juta untuk keperluan dapur bersama, serta beras 50 kg dari Fraksi Gerindra,” ungkapnya.

Menurut Prima Salam, kebakaran masih sering terjadi di kawasan permukiman padat penduduk. Hal ini menjadi pekerjaan rumah bagi dirinya bersama Wali Kota Palembang, Ratu Dewa. “Kami menerima berbagai masukan, termasuk usulan pemasangan hydrant di tiap kampung. Ini akan kami kaji bersama seluruh OPD terkait,” tegasnya.

Selain itu, ia juga mengimbau warga untuk lebih waspada terhadap potensi kebakaran dengan memastikan instalasi listrik dalam kondisi baik dan tidak membebani daya yang tersedia. Pemerintah Kota Palembang akan terus berupaya meningkatkan infrastruktur penanggulangan kebakaran guna mengurangi risiko kejadian serupa di masa mendatang. (Fei)

Diberdayakan oleh Blogger.