Abrasi Terjang Sungai Musi di Desa Ulak Paceh, Kabupaten Muba, Sumsel
Ulak Paceh, realnewssumatera.com-Desa Ulak Paceh yang terletak di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan, tengah menghadapi ancaman serius akibat abrasi yang terus menggerus wilayah pesisir Sungai Musi. Salah seorang warga, Zalimah (60), saat dimintai keterangan pada 9 Januari 2025, mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi tersebut.
“Setiap tahun kami melihat tanah di sekitar sungai terus terkikis, dan kini hampir mendekati rumah-rumah warga. Kami sangat khawatir kalau kondisi ini terus berlanjut,” ungkap Zalimah, yang merupakan warga asli Desa Ulak Paceh.
Zalimah mengungkapkan harapannya agar pemerintah segera mengambil langkah konkret untuk mencegah kerusakan lebih parah. "Kami sangat membutuhkan penahan bibir sungai agar abrasi ini tidak terus merusak tanah dan mengancam rumah-rumah kami," tambahnya.
Penyebab utama abrasi ini diyakini terkait dengan curah hujan yang tinggi dan meningkatnya debit air Sungai Musi, yang menyebabkan pengikisan tanah di sepanjang pesisir.
Kami berharap pemerintah segera turun tangan untuk membangun struktur penahan di sepanjang aliran Sungai Musi sebagai langkah efektif untuk mengatasi abrasi dan melindungi lingkungan serta permukiman mereka.
Dengan kondisi yang semakin memprihatinkan, warga Desa Ulak Paceh kami menantikan solusi nyata agar rumah kami tidak semakin terancam akibat abrasi yang terus terjadi". Tutup Zalimah (Fei)